Skuat futsal Jurnalis Malang Raya (JMR) yang akan mengikuti
turnamen Gubernur Jatim Cup 2017, mendapatkan dukungan penuh dari KONI Kota
Malang. Ketua Umum KONI Kota Malang Bambang DH Suyono optimis pasukan jurnalis
dari Kota Arema ini akan mampu berbuat banyak di ajang turnamen bergengsi
tersebut.
JMR sendiri akan memulai kiprahnya di Gubernur Jatim Cup
2017, dengan menghadapi salah satu tim kuat Pahlawan Surabaya pada Selasa
(19/09) di arena futsal Gool Wonokromo Surabaya. Menurut Bambang DH Suyono hal
tersebut jangan membuat JMR berkecil hati, karena laga yang rencana disaksikan
langsung oleh Gubernur Soekarwo ini justru jadi momentum JMR untuk bisa membawa
nama harum Kota Malang pada khususnya.
“Main di laga perdana lawan tim kuat dan dapat perhatian
dari Pakde Karwo, saya berharap rekan -
rekan jurnalis bisa menjadikan ini justru sebagai pelecut semangat dan
menunjukkan permainan terbaiknya nanti. Karena nanti juga akan membawa nama
harum Kota Malang dan Malang Raya pada umumnya,” papar Bambang.
Bambang memandang bahwa dengan kebersamaan dan kompaknya
jurnalis Malang Raya selama ini, tentu akan jadi modal berharga dalam turnamen
yang diikuti 16 tim dari enam kota / kabupaten se Jatim ini.
0 komentar:
Post a Comment