KONI Kota Malang yang telah banyak menghantarkan atletnya
menjadi juara di level nasional dan internasional, rupanya menarik perhatian
daerah lain di luar Jawa Timur. Salah satunya adalah KONI Kabupaten Jepara Jawa
Tengah.
KONI Kabupaten Jepara sendiri, langsung mengadakan kunjungan
ke KONI Kota Malang. Mereka mengakui tertarik untuk bisa mengetahui rahasia
KONI Kota Malang bisa menjadi salah satu daerah penghasil atlet level nasional
dan internasional.
“Memang ada penurunan di Jawa Tengah, sedangkan di Jatim ini
konsisten terus mampu di tiga besar PON Nasional. Sehingga tentu ada pembinaan
yang luar biasa di level kota/ kabupaten, salah satunya yang kami perhatikan
adalah Kota Malang,” papar Ketua Umum KONI Kota Malang Sutedjo.
Sutedjo berharap, dari kunjungan ini maka bisa mendapat
banyak masukan ataupun juga solusi untuk bisa meningkatkan prestasi di
Kabupaten Jepara, agar bisa lebih berbicara banyak di level nasional.
“Target kami bisa belajar dari Kota Malang, sehingga
prestasi Jepara terus bisa meningkat, dan memberikan sumbangsih baik di level
Jateng maupun juga nasional,” pungkas Sutedjo.
Sementara Wakil Ketua KONI Kota Malang Husnun Djuraid sangat
terhormat bisa mendapat kunjungan studi banding dari Kabupaten Jepara. Ia pun
mengakui siap untuk juga bisa belajar dari Kabupaten Jepara. Sehingga dengan
saling belajar seperti ini, akan bisa lebih cepat dalam peningkatan prestasi di
masing – masing daerah.
“Saya mewakili KONI Kota Malang tentu merasa sangat
terhormat dengan kunjungan dari KONI Jepara ini. Semoga forum ini bisa
bermanfaat bagi kedua KONI, sehingga mampu memberikan sumbangsih bagi
Indonesia, khususnya ini menjelang agenda Asian Games 2018,” kata Husnun.
0 komentar:
Post a Comment